Pijatlah Bayi Anda Sehabis Mandi

Nov 21, 2013

Seringkali setelah beres mandi pagi atau sore hari anda mengusap lembut bagian perut dan dadanya dengan menggunakan minyak telon. Pijatan tubuh pada bayi dipercaya dapat membuat tubuh bayi sehat. Hal ini juga yang membuat spa bayi semakin menjamur di Indonesia. Padahal pijatan halus pada bayi dapat dilakukan dengan mudah dan aman di rumah oleh ibu. Dengan pijatan yang dilakukan oleh orang tua di rumah akan membuat ikatan batin yang kuat antara ibu dan anak.

Pakar kesehatan melalui penelitian menemukan adanya bukti bahwa bayi yang seringkali dipijat akan tumbuh dengan sehat, bernafas dengan baik dan juga tidur nyenyak. Manfaat secara emosi yang dapat ditumbuhkan pada ibu yang seringkali melakukan pijat bayi adalah ikatan batin yang semakin kuat antara ibu dan anak. Apabila anda belum pernah mencoba pijatan bayi di rumah, anda dapat mengikuti kiat-kiat berikut dengan mudah :

1.  Pilihlah waktu yang tenang
Ketika akan melakukan pijat bayi sebaiknya anda menggunakan waktu yang tenang seperti setelah beres mandi pagi atau sore kemudian hindarkan bunyi telepon sehingga anda tidak terganggu dengan bunyi telepon ketika sedang memijat bayi anda.Dengan demikian anda lebih tenang dalam melakukan pemijatan pada bayi anda.Ketenangan ini yang akan membuat waktu anda dan bayi untuk bermanja manja dan menciptakan ikatan yang semakin kuat.

2.  Hindari memijat bayi ketika sedang lapar atau sesudah makan
Pemilihan waktu yang tepat memang sangat disarankan ketika anda akan memijat bayi anda, hal ini berhubungan dengan kenyamanan bayi anda. Ketika sedang lapar bayi anda tidak akan berkonsentrasi dan menikmati pijatan anda sehingga yang ada hanya tangisan ketidaknyamanan bayi sedangkan apabila bayi setelah makan akan menimbulkan gangguan ringan seperti makanan yang keluar kembali.

3.  Gunakan Minyak Urut
Anda dapat menggunakan minyak urut dengan aromaterapy yang aman dikulit bayi. Beberapa minyak aromatherapy yang mempunyai bau khas seperti lavender, neroli atau chamomile yang cocok untuk kulit bayi. Anda dapat mencampurkannya dengan minyak sayur dengan takaran satu tetes minyak aromatheraphy dengan 10 ml minyak dasar.

4.  Pijatan dapat dilakukan di Ruangan yang tenang
Pilihlah ruangan yang tidak terlalu ribut dan dengan pencahayaan yang cukup, atur juga suhu ruangan sekitar 26 derajat celcius sehingga membuatnya nyaman. Hal yang terpenting lainnya adalah perhatikan umur bayi anda ketika akan melakukan pemijatan. Anda dapat menunggu hingga usia dua bulan sebelum anda melakukan pijat bayi.

Dengan demikian perhatikan kenyamanan dan keamanan bayi anda ketika anda melakukan pemijatan bayi. Ikatan batin yang akan terjalin antara anda dan bayi ketika melakukan interaksi langsung melalui sentuhan akan membuat hubungan yang membuat keduanya semakin erat.
Artikel Terkait Lainnya :
        Terima Kasih Telah Berkunjung
        Anda Sedang Membaca: Pijatlah Bayi Anda Sehabis Mandi
Ditulis Oleh :Unknown
        Jika mengutip harap berikan link DOFOLLOW yang menuju pada artikel ini ya.. Pijatlah Bayi Anda Sehabis Mandi Semoga Artikel Blog Ini Bermanfaat bagi Kita Semua Terutama Calon Ibu